Penerapan E- commerce Jadi Inovasi Untuk Lebih Gali PAD Bartim

Tamiang Layang – Sebagai upaya pengelolaan keuangan Kabupaten Barito Timur yang lebih maksimal, Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah, menggagas program perubahan, antara lain dengan perluasan kanal pembayaran e-commerce.

Hal tersebut, didukung Oleh Direktur Pendapatan Daerah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Andri Hikmat SP, saat berkunjung ke Kabupaten Barito Timur, tadi (Jumat, 29/11/2024).

Inovasi tersebut bertujuan untuk menggali potensi PAD yang selama ini belum tergarap sepenuhnya. Andri menyatakan bahwa aksi perubahan itu diharapkan mampu jadi solusi optimalisasi PAD sekaligus menekan potensi kehilangan (lost potential).

“Dengan demikian, potensi yang sebelumnya terabaikan, berubah jadi kontribusi nyata. Inovasi ini juga jadi langkah strategis guna memanfaatkan kemajuan teknologi digital. Terutama platform e-commerce, yang tujuannya memudahkan masyarakat membayar retribusi ataupun pembayaran lainnya,” urai Andri Hikmat. – NIA

sumber berita : Diskominfosantik Bartim
foto ilustrasi : PNGtree

“Dengan aksi perubahan ini,

Leave a Reply