Aksi Gagah Pak Babinsa Koramil Glagah Ikut Padamkan Si Jago Merah

Lamongan, eksposia.com – Bintara Pembina Desa (Babinsa) menjadi garda depan TNI yang menyatu dengan masyarakat di desa binaannya. Dan sikap cepat tanggap Babinsa pada tiap persoalan, tentu menjadi nilai besar keberadaannya.
Hal tersebut ditunjukkan oleh personel Komando Rayon Militer (Koramil) 0812/22 Kecamatan Glagah, Serda Pujiono yang menjadi Babinsa di Dusun Panyungan, Desa Medang, Kecamatan Glagah, Kabupaten Lamongan Jawa Timur.
Bersama tim pemadam kebakaran (Damkar), Bhayangkara Pembina Keamanan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) serta warga masyarakat, Serda Pujiono, dengan sigapnya, cepat membantu proses pemadaman kebakaran yang berlangsung tadi (Kamis, 31/08/2023).
Bersama-sama, mereka berjibaku memadamkan si jago merah yang melalap rumah salah seorang warga. Perjuangan ini tidaklah mudah, karena menurut Pujiono, jarak antara satu rumah dengan lainnya sangat dekat. Di mana api bisa saja cepat menyambar ke rumah yang berada di dekatnya.
Berkat keuletan tim gabungan, api pun berhasil dijinakkan. Dengan demikian kerugian dapat diminimalisir, dan rumah warga lain selamat.
Pujiono mengatakan bahwa sebagai Babinsa, dirinya merasa harus bertanggung jawab menangani masalah apapun di desa binaannya. Termasuk bencana kebakaran.
“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, meski kerugian secara material ada. Terimakasih berkat kerjasama yang baik dari warga, Damkar serta Pak Bhabinkamtibmas, insiden ini berhasil kita tangani,” ujar Pujiono.
Tercatat, korban kebakaran bernama Zaenal Arifin serta Abdul Syaifudin, yang merupakan rumah terdekat. Dari rumah Zaenal, api menjilat rumah Abdul hingga ludes terbakar. Satu korban lagi adalah Arkan, di mana bagian dapurnya yang hangus akibat dilalap si jago merah. – GUNAWAN

Leave a Reply